Sekretaris Disdikbud Jombang Sosialisasikan BOSP PAUD dan Kesetaraan 2023

0
119 views
Bagikan :

JOMBANG, TelusuR.ID     –     Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemkab Jombang telah melakukan pembinaan terhadap Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Pendidikan Non Formal (PNF) dengan menggelar sosialisasi Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) PAUD dan Kesetaraan tahun 2023.

Sosialisasi yang berlangsung pada 16 hingga 16 Februari 2023 tersebut, dibuka langsung oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemkab Jombang Bambang Rudy Tjahyo Sarjono.

Dalam sambutannya Rudi menegaskan, bahwa sosialisasi dimaksudkan untuk memberi pemahaman tentang pentingnya mengelola BOPS. Ini perlu ditegaskan, kata Rudi, karena pendanaan dari pemerintah belum bisa dimanfaatkan.

Sosialisasi BOPS Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang tahun anggaran 2023.

Rudi juga wanti-wanti agar pengelolaan BOPS yang bersumber dari APBN tersebut bisa dilakukan secara tepat. Terutama terkait perencanaan kegiatan dan laporan kegiatan (SPJ). Harapannya, pelaksanaan BOPS 2023 terhindar dari segala bentuk temuan.

Hadir dalam acara sosialisasi tersebut antaralain Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan PNF, Muhamad Suyuti, serta Kepala Seksi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter PAUD dan PNF, Hari Supriyadi.

Sementara sejumlah pihak yang hadir antaralain Pengawas Taman Kanak-kanak (TK), Penilik PAUD dan PNF, Kepala Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), Ketua Forum Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM), Kepala TK, Kepala Kelompok Bermain, Ketua Tempat Penitipan Anak, dan Satuan PAUD (SPS) seluruh Kabupaten Jombang. (red)

 

 

 

Tinggalkan Balasan